Tampilkan postingan dengan label B.Z. KADARYONO 1972-1995. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label B.Z. KADARYONO 1972-1995. Tampilkan semua postingan

Senin, 24 Januari 2011

TUMBAL IBLIS / 1981

TUMBAL IBLIS


Kematian Joyotaruno meninggalkan banyak harta warisan. Sebelum meninggal, ia menulis surat wasiat. Disaksikan oleh lurah Gunosentiko, harta warisan kemudian dibagikan sesuai wasiat. Surobledek yang serakah tidak terima begitu saja,menganggap Satrio tidak layak menerima apa yang dibagikan. 
 
Begitu pula Suminten. Surobledek mengancam dengan kekerasan, sedang Suminten mengancam dengan ilmu teluh dukun Ny. Singobarong. Tak disengaja, ilmu teluh Suminten nyasar pada Surobledek, dan sekarat. Satrio terus terancam keselamatannya, juga Sawitri,kekasih Satrio. Satrio yang jujur dan baik, akhirnya menang. 
 
Film yang sangat aneh. Ceritanya cukup membingungkan (dan bukan hanya karena kendala bahasa) dan juga paling banyak bicara. Meskipun beberapa efek sihir hitam yang drastis (luka berdarah dan bisul) datang tidak menyerah suasana hati yang tepat. Ada yang lebih baik dari Indonesia.

P.T. HAKA FILM

YANIE WULANDARI
HARRY CAPRI
CONNIE SUTEDJA
HADISJAM TAHAX
TIEN KADARYONO
MIEN MAWARDI
RACHMAT HIDAYAT
HUSIN LUBIS
MUSSOLINI MUSLICH
TATIEK SUWARNO
YATTI SUTJIPTO
AMINAH CENDRAKASIH


LUTUNG KASARUNG / 1983

LUTUNG KASARUNG

Film Lutung Kasarung tercatat pernah di produksi sebanyak 3 kali yaitu tahun 1927 LOETONG KASARUNG (L. HEUVELDORP),
 
 LUTUNG KASARUNG / 1952 (Sutradara E.T. EFFENDI)
 TOUW FILM

Film pertamanya Tina Melinda.
Guru Minda (Barnas Lesmana) dikutuk menjadi lutung (kera) oleh ibunya sendiri, karena menginginkan isteri yang secantik si ibu, Sunan Ambu. Dia baru akan kembali jadi manusia, jika telah ketemu dengan wanita yang mencintainya. Dalam pada itu Purbasari (Nur Hasanah) dibuang ke hutan akibat ulah keenam saudara perempuannya, Purbararang (Tien Sutopo) dan kawan-kawan. Mulanya Purbasari amat sedih, sebab bertunangan dengan seekor kera, sedangkan Purbararang bercalon suami seorang manusia, Indrajaya (Kusmana Suwirya). Di akhir lakon Guru Minda bukan saja dapat memperisteri Purbasari, tapi memegang kekuasaan di kerajaan Galuh, warisan mertuanya.
 
 
 
Dan 1983. Legenda Kamandaka alias Lutung kasarung ini popular baik ditanah jawa barat karena berpatokan pada kerajaan Galuh Pakuan maupun Legenda Kamandaka yang berada di Goa Jatijajar Jawa Tengah.

Guru Minda (Johan Saimima) yang merupakan titisan dewa berniat ingin hidup di bumi dan ingin mempunyai seorang istri. Mengetahui niat anaknya, Ibundanya Sunan Ambu (Enny Beatrice) tidak setuju dan mengutuknya menjadi Lutung yang buruk rupa dan terhempas di bumi. Sementara itu kerajaan Galuh Pakuan terjadi pergantian pimpinan setelah Raja dan permaisuri pergi bertapa. Kerajaan Galuh Pakuan di pimpin oleh Putri tertua Purbalarang (Erna Santoso) anak tertua dari selir raja. Sementara anak dari permaisuri sendiri tidak di angkat menggantikannya karena dianggap masih terlalu muda. Purbasari (Enny Beatrice) yang merupakan pewaris yang seharusnya tidak dinobatkan jadi pengganti raja. Sedangkan Purbalarang sudah dikenal oleh rakyat kalau Purbalarang adalah putri yang sangat kejam. Di kerajaan Purbasari yang seharusnya mendapat perlakuan yang pantas, justru mendapat siksaan dan hinaan dari Purbalarang dan anak-anak dari selir-selir yang lain yang turut membantu Purbalarang. Kerjaan-kerjaan emban yang tidak seharusnya justru sering dikerjakan oleh Purbasari atas suruhan Purbalarang.
 
Kisah fantasi dongeng ini tentunya dapat digambarkan sebagai Variasi yang sedikit berbeda dari "The Beauty and the Beast".

Sebenarnya tidak begitu banyak yang spektakuler, ada lebih banyak drama / kisah cinta dengan beberapa seni bela diri. Ada beberapa adegan lucu, seperti Guru Minda dalam wujud kera berkelahi melawan penjaga istana dan kemunculan penyihir jahat, memamerkan seni sihirnya saat beberapa penjaga yang disihir dengan ular berbisa atau yang lain membuat perutnya meledak. Pada akhirnya, ini seperti hampir semua dongeng. Kedua kekasih itu bersatu, saudara perempuan yang jahat dan suaminya berada di dalam sangkar, semuanya bahagia dan puas.
 

Setelah mendapatkan kekuasaan, Purbalarang makin sewenang-wenang. Ia berusaha menguasai Kerajaan Galuh Pakuan karena takut pewaris sahnya Purbasari merebutnya kembali. Purbalarang meminta bantuan kepada suaminya Indrajaya (Avent Christie)untuk mewujudkan impiannya. Indrajaya yang tertarik dengan kecantikan Purbasari dan berusaha menggodanya. Namun perbuatan ini diketahui oleh Purbalarang. Purbalarang marah kepada Purbasari karena dianggap tidak menuruti perintahnya, sedangkan Purbasari meski ia tidak bersalah namun ia tidak bisa membantah perkataan Purbalarang.

Kekejaman Purbalarang setelah menduduki tahta menggantikan raja semakin menjadi-jadi. Disamping menaikkan pajak rakyat, Purbalarang yang iri dengan Purbasari akhirnya memberikan obat yang dibubuhkan di minuman Purbasari ketika tidur yang menyebabkan muka Purbasari buruk muka setelah meminumnya. Akhirnya Purbasari diusir dari istana oleh Purbalarang dan anak-anak selir lainnya turut membantu mengusir Purbasari. Setelah kepergian Purbasari, Purbalarang dan Indrajaya semakin senang karena mereka telah berhasil menguasai istana berdua. Purbasari diusir ketempat yang terpencil di hutan.

 

*****
Sementara itu Purbalarang menyuruh dukun ilmu hitam untuk membunuh Purbasari secara diam-diam di hutan, sehingga rakyat mengira kematian Purbasari akibat dimakan binatang buas. Setelah bertemu Purbasari dukun ilmu hitam tersebut mengeluarkan ilmunya dengan ular yang akan mematok Purbasari. Purbasari pun ketakutan dan hanya berteriak-teriak ketika ular tersebut mendekat dan mematok pahanya, akan tetapi disaat itulah muncul seekor kera atau lutung yang menolong Purbasari. Akhirnya Lutung tersebut pun berkelahi dengan dukun suruhan Purbalarang yang pada akhirnya dukun suruhan Purbalarang pun mati ditangan Lutung. Akhirnya Purbasari dan Lutung pun berteman baik. Lutung kasarung bisa membuat Purbasari tertawa riang karena ulah dan kebaikan Lutung terhadapnya.

Aki Panyumpit (Godfred Sancho) mendapat titah dari Purbalarang untuk mencari lutung di hutan yang akan digunakan sebagai tumbal. Sesampai di hutan Aki Panyumpit bertemu dengan Purbasari dan menyampaikan maksud kedatangannya kehutan. Mengetahui niat Aki Panyumpit, Purbasari buru-buru menyuruh Aki untuk pergi agar tidak mengetahui kalau dihutan tersebut ada lutung. Akan tetapi ketika Aki Panyumpit mau pergi, tiba-tiba ia terkena jebakan. Kemudian Aki Panyumpit ditolong oleh Lutung Kasarung dan bersedia untuk dibawa ke istana sebagai tumbal. Purbasari merasa tidak rela akan tetapi Lutung meyakinkan bahwa kepergiannya tidak akan lama.


Di Istana Purbalarang gagal melakukan upacara tumbal setelah lutung melarikan diri. Hal ini membuat kemarahan bagi Purbalarang dan saudara-saudaranya dan mengira itu adalah ulah Purbasari. Untuk membuktikan bahwa purbasari masih hidup, Purbalarang menyuruh Mangkubumi untuk menemui Purbasari di hutan dan memerintahkan Purbasari untuk membendung Danau Sipatuhunan. Hal ini disanggupi oleh Purbasari dan dibantu oleh Lutung untuk mewujudkannya. Setelah terwujud Pubasari datang ke istana untuk meminta haknya kepada Purbalarang. Akan tetapi Purbalarang otomatis menolaknya. Untuk menduduki istana maka harus ada calon suami. Dan calon suami Purbasari adalah Lutung yang langsung diperolok-olokkan oleh mereka. Namun Lutung pun berubah wujud menjadi pemuda tampan. Akhirnya dengan dibantu oleh Guru Minda, tahta kerajaan Galuh akhirnya jatuh ketangan Purbasari.

INGIN CEPAT KAYA / 1976

INGIN CEPAT KAYA


Diilhami dari kepercayaan akan adanya babi ngepet, babi yang berasal dari manusia untuk maksud mencuri harta orang lain. Kosim, penjudi yang selalu kalah, mencoba gantung diri. Atas saran seorang tua, yang diberinya sedekah dan lalu menyelamatkannya dari gantung diri, ia pergi ke gua siluman untuk mencari ilmu pada petapa sakti di situ. Ia mendapat ilmu menjadi babi. Untuk itu ia hatus mengorbankan seorang anaknya sebagai syarat. Syarat lain: tak boleh mendengar adzan dan jumpa monyet. 
 
Dengan ilmu itu kembalilah dia ke desanya dan mengamalkan ilmunya. Mula-mula uang di tempat perjudian dicuri, kemudian di tempat yang sedang pesta. Makin lama makin kalap, hinga uang seorang nenek tua pun diambilnya. Ia lolos terus,sampai akhirnya ia ketahuan dan dikejar-kejar penduduk desa. Ia sempat lolos, tapi lalu mendengar suara azan. Pada saat itu juga seorang pemburu menembaknya. Kepalanya diambil sebagai hiasan oleh pemburu. Kepala itu mengaduh-aduh minta dikembalikan ke badannya. Imas juga mengimpikan soal sama. Maka Imas mendatangi pemburu itu. Mereka mengembalikan kepala babi ke tubuhnya yang telah dikubur. Kepala itu berubah jadi kepala Kosim.
 P.T. TOBALI INDAH FILM

LENNY MARLINA
MUNI CADER
SYAMSUDDIN SYAFEI
HUSIN LUBIS
SLAMET HARTO
MARULI SITOMPUL
CONNIE SUTEDJA
NOORTJE SUPANDI
WOLLY SUTINAH
MOH MOCHTAR
CHAIDIR SAKTI
TIEN KADARYONO
 
FULL MOVIE
 


Film ini saya masih ingat ceritanya, banyak orang yang menonton film ini dan masih ingat adegan ketika si Istri menjaga lilin tersebut, bila goyang maka tiuplah, lalu suami akan menghilang yang sedang jadi Babi tersebut. Suatu saaat istri ketiduran dan habislah suaminya digebuki orang kampung ketika lilin itu bergoyang. Selain itu tentang jempol kaki manusia yang dimakan sebagai syarat akan ilmu babi ngepet ini, dan selanjutnya memakan ikan mas sebagai syarat juga yang ternyata Ikan mas itu adalah anak Kosim yang mati persis seperti apa yang Kosim lakukan saat mematikan ikan mas itu dan memakannya dengan lahap dan jorok sekali. Dan ternyata pulang ia menemukan anaknya sudah mati dan luka-luka persis seperti ikan mas yang dimakannya. Adegan ini semua penonton sangat ingat sekali dalam film  ini. Oleh karena itu film, kalau scene tertentu diingat penontonnya, maka scene tersebut sukses sekali dengan baik.

Dalam bahasa jawa Babi Jadi-Jadian ini di sebut juga dengan Babi Ngepet,  judul tidak di pakai Babi Ngepet karena terlalu jawa sekali mungkin. tetapi isu tentang kesugihan darti jaman dahulu sampai saat ini saja masih terjadi Dan kesugihan dengan Babi ngepet ini sangat terkenal sekali saat itu setelah banyak dengar cerita tentang ini, juga ini saja masih terjadi Dan kesugihan dengan Babi ngepet ini sangat terkenal sekali saat itu setelah banyak dengar cerita tentang ini, juga beberapa tertangkapnya babi jadi-jadian tersebut Sebenarnya Klinik dalam kehidupan Indonesia sangat akrrab, tetapi kita tidak bisa memvonis seluruh Indonesia, karena negara ini sangat luas sekali, Klenbik di Jawa belum tentu ada di daerah lainnya. Tetapi yang paling banyak memang ada di Jawa. Dan bahkan manusianya pun bukan hanya dari golongan miskin yang ingin cepat kaya sebagai jalan pintas dan malas, tetapi golongan atas pun bahkan ketakutan atas kehilangan apa yang sudah di capainya. Sangat menarik memang bila di saat miskin ia melakukan kesugihan, sesuadagh kaya dan harta berlimpah, maka ia ketakutan juga mempertahankannya. Sifat Klenik ini masih di rasakan di golongan bawah, menengah, dan atas....bahkan golongan atas lebih amat percaya lagi sebagai mempertahankan jabatan, dan hartanya, juga persaingan.

RAHASIA GADIS / 1975

RAHASIA GADIS


Sukma (Ully Artha) dan Lisa (Yenny Rachman) kakak beradik, sama-sama jatuh cinta pada Iwan (Roy Marten) kawan mereka sejak kecil. Kisah dimulai dengan pesta Sukma yang lulus sarjana. Lisa yang dianggap binal oleh ibunya, tapi disayang ayahnya Hidayat (W.D Mochtar). Di sini ia berkenalan dengan Hendra (Fadly), adik Ganda (Muni Cader) sahabat Hidayat.

Hendra berterus mengenai dirinya yang duda, meski punya restoran di berbagai tempat, termasuk di luar negari. Usai pesta, ia mendengar niat ibunya menjodohkan Sukma dengan Iwan. Lisa menahan diri dan mencoba menjauh apalagi melihat Iwan selalu mengantar Sukma pulang kerja. Ternyata kemudian Iwan sendiri mencintai Lisa, hingga Lisa merasa tak bertepuk tangan sebelah tangan, tapi permasalahan kembali muncul ketika Lisa tahu betapa Sukma juga sangat mencintai Iwan.

Sauatu hari pulang kerja, Iwan dan Sukma kecelakaan. kaki Sukma harus diamputasi. Lisa meyakinkan kakaknya bahwa Iwan mencintainya, apapun keadaannya. Iwan sendiri merasa berdosa menerima Sukma, maka masuklah Hendra meyakinkan Lisa akan cintanya. Lisa menerima Hendra meski ibunya sangat menentang melihat reputasi Hendra yang playboy tapi ayahnya mau mengerti.

P.T. EMPAT GAJAH FILM

JENNY RACHMAN
ROY MARTEN
SOFIA WD
FADLY
MUNI CADER
ULLY ARTHA
W.D. MOCHTAR
CHANDRA DEWI
DODDY SUKMA
ROSMIATI
FUAD RACHMAN

SENGATAN LABA-LABA MERAH / 1989

SENGATAN LABA-LABA MERAH


Karena cintanya pada kawan seperguruan ditolak, murid wanita Ki Senggoro, Rengganis (Lina Budiarti) mencuri ajian gurunya dan berubah wajah jadi Siluman Laba-laba. Ia lalu mengganggu dan membunuh orang lain yang tidak bersalah. Ki Senggoro (S. Parya) marah dan mengutus murid satunya lagi, Senjoyo (Johan Saimima) untuk memusnahkan Siluman Laba-laba itu dengan bekal ajian pemusnahnya. Dalam pencarian ia sempat akrab dengan Euis (Dewi Subur), yang diselamatkannya dari amukan Siluman Laba-laba. Perang kesaktian berlangsung dengan musnahnya Siluman Laba-laba.
 
Lina Budiarti, artis berani dalm adegan
 
 
Karena kecintaannya pada sesama siswa di sekolah silat tersebut ditolak siswi Ki Senggoro (S. Parya) Rengganis (Lina Budiarti) mencuri kekuatan gaibnya dan berubah menjadi Laba-Laba Siluman (Setan Laba-laba). Dia kemudian menyerang dan membunuh orang yang tidak bersalah.
 
Dalam bentuk laba-laba raksasa dia menghisap korbannya. Ki Senggoro menjadi marah dan mengirim muridnya yang lain Senjoyo (Johan Saimima) dengan sihir yang kuat untuk menghancurkan Laba-Laba Siluman. Dalam pencariannya dia bertemu Euis (Dewi Subur) yang dia selamatkan dari murka Laba-Laba Siluman. Duel kekuasaan akhirnya berakhir dengan penghancuran Laba-Laba Siluman.

Ups, sudah horor laba-laba. Terlihat hampir dibuat lebih murah daripada Thai PEESARD MANGMUM SAO. Tapi disini korbannya disedot sampai hanya kerangka yang tergantung disana, yang terlihat juga sangat lucu. Meski merangsang adegan dengan laba-laba monster daripada tertawa daripada bergidik, dan tentu saja semuanya terlihat sangat murah, tapi itu sudah menyenangkan. Adegan dengan laba-laba raksasa terbang sungguh tak ternilai harganya. Tapi beberapa adegan dengan laba-laba asli sudah terlihat agak menjijikkan. Sampah monster lucu dengan beberapa aksi dan sihir. Di tahun yang sama, sutradara Kadaryono membuat sekuel.
 


PUTUSNYA JARING LABA-LABA MERAH /1989

PUTUSNYA JARING LABA-LABA MERAH

 
 
Senjoyo (Nizar Zulmi) yang dibantu Ki Senggoro (S. Parya) menang bertarung melawan Laba-laba Merah alias Rengganis (Lina Budiarti). Rengganis lari dalam keadaan terluka parah. Senjoyo lalu menikahi Euis (Susan Aryani). Sedang Rengganis minta bantuan Baskoro (Arthur Tobing), musuh Senggoro, untuk disembuhkan. Baskoro bersedia dengan syarat Rengganis jadi istrinya. Setelah sembuh dan mewarisi ilmunya, dengan licik Rengganis membunuh Baskoro. Ia lalu membunuh Euis dan ibunya. Tapi, Rengganis akhirnya tewas di tangan Senjoyo

P.T. CANCER MAS FILM

LINA BUDIARTI
SUSAN ARYANI
NIZAR ZULMI
S. PARYA
ARTHUR TOBING
YULLI WIDYANINGRUM
DEWI SUBUR
JOHNY ANWAR

Senjoyo yang dibantu oleh Ki Senggoro percaya bahwa mereka telah menghancurkan Laba-Laba Merah alias Rengganis. Tapi Rengganis berhasil melukai pelariannya. Seluruh tubuhnya dibakar. Kemudian dia ditemukan oleh penyihir Baskoro dan disembuhkan dengan bantuan sihir. Baskoro setuju dengan syarat Rengganis menjadi istrinya. Begitu dia sembuh dan telah mempelajari keterampilan Baskoro, dengan licik dia membunuh Baskoro.

Senjoyo kini telah menikah dengan Euis. Rengganis membunuh beberapa pria dan kemudian mencoba membunuh Euis dan ibunya. Setelah beberapa perjuangan Rengganis dihancurkan oleh Ki Senggoro dengan jaring ajaib.

Sekuel SENGATAN LABA-LABA MERAH. Di 9 pertama !!! Menit film sekali lagi ditampilkan sorotan dari SENGATAN dan apa yang bisa saya katakan, sayangnya itu yang terbaik dari filmnya. Sayangnya sekuel ini tidak dapat mengikuti yang pertama. Apakah film pertama lebih lucu monster sampah kemudian film ini sebenarnya lebih seni bela diri dengan sihir / sihir sesekali. Dia juga cukup bingung dan sayangnya monster laba-laba juga tidak ada lagi. Hanya ada tiga adegan yang tersisa sedikit dalam ingatan saya. Rengganis memotong kepala Baskoro, tapi dia langsung terbang ke lehernya. Saat bercinta, Renggganis menusuk mata Baskoro yang agak berdarah. Seorang wanita hamil mengeluarkan berton-ton ular.

Secara keseluruhan meskipun film ini adalah salah satu film bergenre indonesia yang lebih lemah dan potongannya lebih buruk dibandingkan dengan film sebelumnya.

Meskipun saya tidak ingin mengatakan dia membosankan, tapi tidak sehibur SENGATAN.
 

MONTIR-MONTIR CANTIK / 1984

MONTIR-MONTIR CANTIK


Dengan latar belakang pendidikan tehnik, Eva (Eva Arnaz) mencoba berwiraswasta dengan membuka bengkel. Ia dibantu dengan beberapa kawannya, Dan ternyata tak lama kemudian usahanya cukup maju,. Rudi (George Rudy), salah satu langganannya, tertarik akan kecantikan Eva, yang dianggap sebagai wanita berbudi baik. Gayung bersambut, Eva menerima cinta Rudi. Sayang hubungan kedua insan itu tak mendapat restu dari orangtua Rudi. Eva di mata orang tua Rudi terlalu rendah untuk anaknya yang calon insinyur. Karena hubungan Rudi dan Eva sudah demikian eratnya, akhirnya orang tua Rudi merestui juga.

Penuh derngan cewek-cewek cantik dan sexy. Saat film ini di tayangkan sangat menghebohkan tetapi laku keras. Banyak kasus film sexy dan panas laku di pasaran. Makanya banyak yang membuat film sexy, panas dicampurkan dalam semua gendre film. Adegan yang paling heboh waktu itu adalah selain montirnya yang memeprlihatkan dada yang besar (dalam pakaian ketat), adegan di kamar mandi saat para montir mandi-mandi.


 












WEWE GOMBEL / 1988

WEWE GOMBEL


Dasar kisah ini adalah kepercayaan akan makhluk halus yang dikenal dengan nama Wewe Gombel, yang bisa berubah jadi dukun bayi, dan suka mencuri bayi. Asih (Joice Erna) yang sedang hamil dan ikut suaminya, Budi (Jamal Mirdad), penyuluh pertanian di sebuah desa, merasa khawatir, mendengar kepercayaan warga setempat. Ia ingin kembali ke kota, tapi Budi tak mau. Ketika seorang tetangga yang melahirkan, ternyata bayinya dicuri Wewe Gombel, akhirnya Budi mengalah. Di kota, ayahnya marah. Dinasehatinya anak dan menantunya agar kembali ke desa, apalgi tenaga Budi sangat dibutuhkan. Ayah Asih akhirnya berhasil menjauhkan kepercayaan masyarakat dari Wewe Gombel.
 P.T. CANCER MAS FILM

ERNA SANTOSO
JOICE ERNA
JAMAL JENTAK
JAMAL MIRDAD
ARTHUR TOBING
ARNI KASIDI
SHERLY SARITA
KAMSUL CHANDRAJAYA
INAS NASRUL
ENNY CHERLIS
NETTA SRI SUPRAPTI
TENNO ANGGA

PEMBALASAN GUNA-GUNA ISTRI MUDA / 1978

PEMBALASAN GUNA-GUNA ISTRI MUDA


Karena ini film sukses, ini adalah sambungan ceritanya, lebih banyak bumbu sexnya. Dalam film Pembalasan Guna-guna Istri Muda (1978), Sambungan dari "Guna-Guna Istri Muda", tapi tanpa dibuatkan informasi sebelumnya, kecuali dengan beberapa dialog, hingga agak membingungkan. Sebagai suami (Aedy Moward) menyadari akan kelakuannya yang salah dan menceraikan istri mudanya (Farida Pasha) untuk kembali hidup rukun dengan istri pertamanya (Rina Hassim). Perceraian yang dilakukan sepihak ini menimbulkan rasa dendam bekas istri muda itu. Bekas istri muda ini tidak saja minta bantuan dukun langganannya, tetapi pergi mencari ilmu hitam guna menghancurkan keluarga bekas suaminya itu. Terjadilah kekacauan dalam keluarga itu, termasuk ketika peristiwa hajatan pengantin anak laki-laki dalam keluarga itu (Roy Marten). Pada saat kritis muncul seorang tokoh yang bertekad memusnahkan ilmu hitam dari bekas istri muda itu.

P.T. LEUSER FILM

FARIDA PASHA
ROY MARTEN
RINA HASSIM
AEDY MOWARD
MARULI SITOMPUL
TIAR MUSLIM
IDJAH BOMBER
HUSIN LUBIS
BAMBANG IRAWAN

GUNA-GUNA ISTRI MUDA / 1977

GUNA-GUNA ISTRI MUDA


Film ini penuh dengan adegan panas. Film ini heboh karena ada adegan Ayu Lestari yang topless. Beberapa bioskop saat itu ada yang di sensor dengan memotong adegan ini. Tetapi saat dulu, ada beberapa bioskop yang nakal dengan memutar film yang belum disensor. Oleh karena itu bioskop itu disebut bioskop porno. Saat bioskop kelas rakyat ini kalah saingan dengan 21 atas monopoli film, untuk menghidupkan bioskop ini, mereka masih memutar film Indonesia yang non sensor. Apalhi kontrol dari pemerintah semakin longgar. Hingga akhirnya bioskop kelas rakyat ini mati dengan sendirinya karena kalah dengan 21.

Arifin (Aedy Moward) mengambil Sandra (Farida Pasha) sebagai istri muda. Akibatnya pertikaian Sandra dan istri tua, Tati (Rina Hassim) tak terelakkan. Apalagi muncul playboy penghasut, Anton (Hendra Cipta), yang kecuali mengincar Sandra, tapi juga ingin menggaet harta Arifin. Untuk maksud ini Anton memakai guna-guna seks sebagai sarana. Dari pengalaman ini, Sandra lalu mendatangi dukunnya Anton, Mbah Darsih (Connie Sutedja). Ia minta guna-guna sama untuk bisa mengerjai Tommy (Roy Marten), anak Arifin. Berhasil. Namun, hubungan ini akhirnya tercium Tati dan Arifin. Sandra diusir. Maka Sandra yang dendam, datang lagi ke Mbah Darsih. Kali ini guna-gunanya membuat Arifin menderita kondor (hernia) dan buta. Giliran Arifin ke Dukun Usman (Maruli Sitompul) untuk melawan guna-guna lawan. Maka terjadilah perang antar dukun.


P.T. LAUSER FILM

FARIDA PASHA
RINA HASSIM
RAE SITA
ROY MARTEN
HENDRA CIPTA
AEDY MOWARD
MARULI SITOMPUL
HADISJAM TAHAX
HUSIN LUBIS
CONNIE SUTEDJA

NEWS
Wajahnya masih tampak cantik, kendati usianya hampir memasuki separuh abad. Namun Farida Pasha, artis kelahiran Tasikmalaya 47 tahun lalu ini, selalu kebagian tokoh antagonis. Dalam film pertamanya, Guna-Guna Istri Muda, yang dibuat pada 1978, ia menjadi sang istri muda. Setelah itu, ustazah ini selalu kebagian peran sebagai tokoh yang bikin kuduk orang merinding, seperti dalam film Putri Kuntilanak dan Nenek Gondrong. Rupanya, peran itu bisa dijalaninya dengan baik. Buktinya, ia jugalah yang dipilih memainkan tokoh Mak Lampir, seorang penyihir dalam film layar lebar dan sinetron Misteri Gunung Merapi, yang kini sedang diputar di salah satu stasiun televisi swasta. Mak Lampir inilah yang membuat namanya kondang hingga ke Malaysia. Begitu menjiwainya Farida pada tokoh tersebut, sampai-sampai ketika wartawan TEMPO Setiyardi mencarinya di lokasi syuting, ia menjawab, "Farida Pasha tidak ada, yang ada hanya Mak Lampir, hi-hi-hi...."