Minggu, 06 Februari 2011

BAYI TABUNG / 1988



Film ini cukup terkenal pada saat jamanya, dimana semua orang menanyakan perihal tentang boleh apa tidak, tehnologi biologis, tentang bayi tabung dari sudut pandang Agama dan pengetahuan biologi. Saat itu lagi gencarnya tentang Bayi Tabung, suatu solusi?

Drs. Sukarya adalah dosen yang sedang dibekukan statusnya karena membela mahasiswa. Karena tekanan ekonomi,istrinya Jelina (Widyawati) bekerja di sebuah biro perjalanan. Di sini Jelina ditawari untuk menyewakan rahimnya dengan bayaran tinggi oleh sepasang suami-istri Malaysia yang tak mungkin punya anak secara biasa. Harga yang tinggi, membuat Jelina menerima titipan embrio itu hingga lahir. Setelah lahir timbul masalah, karena Jelina merasa bahwa bayi itu adalah darah dagingnya.
P.T. KANTA INDAH FILM

WIDYAWATI
ASSILA EMIR
DEDDY MIZWAR
AZIZ SINGAH
VIVI SAMODRO
ADE IRAWAN
FAUZIAH A. DAUD
MARGARA SIAHAAN
FRANK RORIMPANDEY
DEDDY SUTOMO
BAHARUDDIN bin HAJI OMAR

News

Bayi tabung atau pembuahan in vitro (bahasa Inggris: in vitro fertilisation) adalah sebuah teknik pembuahan dimana sel telur (ovum) dibuahi di luar tubuh wanita. Bayi tabung adalah salah satu metode untuk mengatasi masalah kesuburan ketika metode lainnya tidak berhasil. Prosesnya terdiri dari mengendalikan proses ovulasi secara hormonal, pemindahan sel telur dari ovarium dan pembuahan oleh sel sperma dalam sebuah medium cair.

Teknologi ini dirintis oleh P.C Steptoe dan R.G Edwards pada tahun 1977.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar