Sekembali di desa, setelah gagal bertualang di Jakarta, Dul (M. Budhrasa) dan Atmo (S. Poniman) masuk tentara. Mereka berkenalan dengan Kusna (Netty Herawati) dan adiknya Kusni. Kusna sendiri ditaksir oleh sersan-pelatih Budiman (S. Taharnunu). Ayah kedua gadis, kopral Kasar (Astaman) suka pada Dul dan Atmo, sedangkan isteri Kasar lebih memihak sersan Budiman. Sikap Budiman berubah ketika dalam suatu pertempuran melawan gerombolan pengacau, Budiman yang terluka ditolong oleh Dul dan Atmo. Belakangan Dul dan Atmo jadi "pahlawan" karena telah berhasil meringkus musuh.
Sambungan "Rumah Hantu".
Tidak ada komentar:
Posting Komentar